
Jakarta – Fungsi keprotokolan di jajaran Pemerintahan Kabupaten Minahasa bakal lebih professional menjalankan tugasnya. Pasalnya selama beberapa hari, Kepala Bagian Hunas dan Protokol Sekretariat Daerah Kabupaten Minahasa Agustivo Tumundo telah mengikuti kegiatan Rapat Pembinaan Keprotokolan Nasional tahun 2014, Sabtu (1/3/2014) kemarin di The Media Hotel Jakarta.
“Dalam kegiatan tersebut Sekjen Kemendagri RI yang diwakili Staf Ahli Mendagri Bidang Pembangunan dan Kemasyarakatan Dr Afriadi Hasibuan dalam menjalankan tugas harus dilakukan secara professional dan jangan cepat puas. Artinya suatu keberhasilan yang dicapai justeru harus dijadikan motivasi untuk melakukan hal-hal yang lebih besar,” kata Tumundo.
Ditambahkannya, acara tersebut membicarakan tentang bagaimana menerapkan aturan dalam acara kenegaraan atau acara resmi meliputi tata tempat, tata upacara dan tata penghormatan yang diperuntukkan untuk seseorang dengan jabatan dan kedudukan terhormat dalam konteks negara, pemerintahan dan masyarakat. Acara tersebut akan berakhir Minggu (2/3/2014) hari ini. Adapun peserta kegiatan yaitu Kepala Bagian Protokol Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia.
Sementara untuk penerapannya di Pemkab Minahasa Tumundo mengatakan bahwa apa yang diperoleh dalam kegiatan-kegiatan serupa pasti akan direalisasikan. Itu maksudnya untuk membuat agenda-agenda pemerintah dalam berbagai kegiatan dapat berlangsung dengan baik dan hikmat. Untuk kegiatan serupa dikatakannya sangat baik untuk dilaksanakan setiap semester sebagai sarana untuk melakukan evaluasi. (Frangki Wullur)