Minut, BeritaManado.com – Deputi Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN RB) Retno Dwi Cahyaningsih dan Kabid Analis Perumusan Kebijakan dan Pengelolaan Sistem Pelayanan Publik Lies Worosusanti, mengunjungi Polres Minut Kamis (9/8/2018).
Kedatangan dari Kemen PAN RB tersebut diterima langsung oleh Kapolres Minut AKBP Alfaris Pattiwael SIK MH bersama PJU Polres Minut.
Tim melihat langsung pelayanan publik yang dimiliki Polres Minut, guna memberikan penilian terhadap Polres Minut menuju Zona Integrasi (ZI) di antaranya ruang SPKT, ruang pelayanan SKCK, gedung pembuatan SIM dan ruang sel tahanan.
Kapolres juga menjelaskan inovasi pelayan publik yang dimiliki oleh Polres Minut sebagai terobosan kreatif dalam memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat melalui aplikasi berbasis TI yang diberi nama SiReMiTa (Sistim Informasi Resor Minahasa Utara) serta program unggulan Polres Minut, dimana aplikasi tersebut dapat diunduh di dalam HP android melalui play store.
“Terima kasih kepada Kapolres Minut yang telah menginspirasi kita semua untuk selalu berinovasi dengan terobosan-terobosan yang kreatif dalam pelayanan publik,” ungkap Retno.
(***/Finda Muhtar)