Amurang – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesi (KONI) Minsel, Kristovorus Deky Palinggi SE menyatakan komitmennya untuk memajukan olahraga di Minsel.
“Kemajuan sebuah daerah dapat dinilai dari torehan prestasi olahraga. Untuk itu saya berkomitmen menjadikan olahraga sebagai mercusuar pengembangan prestasi Minsel, karena olahraga juga harus menjadi bagian kehidupan masyarakat Minsel. Selain memajukan sektor pendidikan dan kesehatan, tentulah olahraga menjadi rangkaian yang tak terpisahkan,” kata KDP sapaan akrabnya saat di hubungi Beritamanado di sela-sela melakukan persiapan pembukaan kejuaraan tarung tinju, Senin (22/7).
Lanjut KDP yang juga merupakan suami Bupati Minsel, Tetty Paruntu menjelaskan, apa yang dikhawatirkan orangtua saat ini adalah anaknya terjerat dalam pergaulan bebas seperti bahaya Narkoba dan seks bebas.
“Tentunya dampak lingkungan yang begitu mencemaskan saat ini perlu difilter dengan kegiatan-kegiatan positif. Nah, disinilah peran pemerintah mengayomi serta memfasilitasi ruang dan sarana prasarana publik untuk olahraga, apalagi menumbuh kembangkan mental generasi muda menjadi generasi yang tangguh dan tidak jatuh kedalam pergaulan bebas,” jelas Palinggi.
Dengan segenap potensi dan bibit atlet yang ada, kata KDP tentunya perlu didukung dan dikembangkan lebih serius lagi. “Prestasi dan kemajuan olahraga mampu memotivasi generasi muda hidup dan bercita-cita menjadi pemenang, petarung, sportif, dan menganggap dirinya bernilai, sehingga tidak menyia-nyiakan kesempatan dan waktu,” jelasnya lagi. (vso)