Kawagkoan – Sebanyak dua desa di Kecamatan Kawangkoan Utara dikabarkan telah dipersiapkan untuk menggelar Pemilihan Hukum Tua (Pilhut). Hal itu dikatakan Camat Kawangkoan Utara Serfilia Koroh SSTP kepada BeritaManado.com, Rabu (20/1/2016) pagi di rung kerjanya.
“Desa yang akan menggelar Pilhut adalah Kiawa Satu dan Kiawa Dua. Mengenai teknis pelalsanaan tahapan yang akan segera bergulir dalam waktu dekat ini masih akan menunggu petunjuk dari BPMPD Kabupaten Minahasa,” jelas Koroh.
Ditambahkannya, untuk meredam potensi terjadinya konflik antar masyarakat di dua desa tersebut, sejak awal telah diminta agar mengedepankan sportivitas. Demikian juga dengan figur yang akan mencalonkan diri, agar sedapat mungkin mengendalikan pendukung masing-masing. (frangkiwullur)