Amurang, BeritaManado — Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang 100 persen dilaksanakan oleh SMP di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) ternyata menarik perhatian Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Kepala Dinas (Kadis) Dikda Sulut, dr. Liesje G. L. Punuh, pada Senin (23/4/2018) meninjau langsung pelaksanaan UNBK di Kabupaten Minsel.
Ditemui BeritaManado.com di SMP Negeri 1 Amurang, Liesje Punuh mengatakan bahwa kedatangannya untuk memonitoring pelaksanaan UNBK serentak di Kabupaten Minsel.
“Saya berterima kasih, anak-anak di sini sudah bisa 100 persen UNBK. Kita harapkan kekurangan laptop dari sekolah yang bisa dipinjam dari orang tua, kita apresiasi dan saya mengusulkan kepsek memberikan piagam penghargaan, supaya orang tua dan siswa merasa bangga”, terang Liesje Punuh.
Dikatakannya, peralatan komputer yang dimiliki SMA/SMK dapat dimanfaatkan oleh SMP untuk pelaksanaan UNBK.
“UNBK itu bukan segala-galanya, tapi UNBK itu menanamkan integritas dan kejujuran bagi anak-anak didik. Apalagi siswa-siswa saat ini tidak lagi melek untuk IT”, tambah Liesje Punuh.
Dirinya berharap kedepan komputer itu bukan hanya digunakan untuk UNBK, tapi kedepan dapat dijadikan kelas maya/lab maya.
“Generasi jaman now harus melek teknologi, tapi jangan digunakan di hal-hal negatif”, pungkas Liesje Punuh.
Kedatangan Kadis Dikda Sulut, Liesje Punuh ke SMP N 1 Amurang dan meninjau pelaksanaan UNBK ditemani oleh Kepsek Willem Josphus.
(TamuraWatung)