Manado, BeritaManado.com – Polresta Manado memberikan penghargaan kepada jurnalis BeritaManado.com atas nama Deidy Wuisan, sebagai jurnalis yang paling terdepan dalam amplifikasi pemberitaan terbaik dan publikasi kegiatan Kepolisian di Kota Manado.
Penghargaan tersebut, diberikan oleh Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait kepada jurnalis BeritaManado.com yang melakukan peliputan hukum dan kriminal (Hukrim) di Polresta Manado, pada acara puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77, Bhayangkara di Aula Pemerintah Kota Manado, Sabtu, (1/7/2023).
Kapolresta Manado menyebut pihaknya merasa perlu untuk memberikan penghargaan tersebut.
Hal itu sebagai bentuk apresiasi karena telah berdedikasi dalam pemberitaan yang berimbang menyangkut kinerja Polresta Manado.
“Saya ucapkan terima kasih kepada para jurnalis yang telah bekerja sama selama ini, semoga sukses selalu. Juga kerap memberikan informasi yang berimbang di lapangan,” ujarnya.
Kapolresta berharap, adanya penghargaan tersebut, bisa memberikan motivasi lebih dalam melayani, khususnya memberikan informasi berimbang yang dibutuhkan publik.
“Polri dan awak media merupakan mitra kerja sejajar, keduanya saling mengisi dan membutuhkan, kinerja polisi perlu dipublikasikan dan media membutuhkan informasi kinerja polisi,” ungkapnya.
Dia beranggapan penghargaan tersebut, bagian dari bentuk kepedulian Polresta Manado yang senantiasa melibatkan media dalam kegiatan apapun.
“Pers bersinergi dengan Polri dalam hal memberitakan, mengayomi masyarakat yang bersifat positif,” ungkapnya.
Kapolresta menambahkan, selama ini respons anggota dan jajaran di Polresta Manado cukup cepat dalam memberikan informasi, dalam hal kehumasan juga cukup baik dalam memberikan pelayanan kepada awak media.
Diketahui, penyerahan penghargaan ini turut dihadiri Wakil Wali Kota Manado dr. Richard Sualang, pejabat TNI dan forkopimda Kota Manado.
(***)