
Airmadidi-Enam orang pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) di Minahasa Utara (Minut) dipersiapkan untuk mengikuti lomba PTK terbaik tingkat nasional di Jakarta pada 12-15 Agustus 2016.
Ini setelah keenam PTK tersebut berhasil meraih juara pertama lomba yang sama pada tingkat Provinsi Sulut diselenggarakan Dinas Pendidikan (Diknas) Sulut sejak 28 Juni-1 Juli.
Kepada wartawan, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Minut Drs Maximelian Tapada menjelaskan, pada lomba tingkat provinsi, Minut meraih juara umum karena meraih 9 medali kemenangan, yaitu 6 medali juara pertama, 1 medali juara kedua dan 2 medali juara ketiga.
Para juara itu masing-masing juara pertama kategori Guru TK, diraih Rusni Pinontoan SPd guru Gmim Sepakat Karegesan, kategori kepala sekolah (kepsek) SMP diraih Kepsek SMPN 2 Kauditan Amelia Ganda SPd, kategori pengawas SMP diraih Dra Renny Onthoni MM, kategori pengawas SMA diraih Dra Juliana Rorah MPd, kategori pengawas SMK diraih Drs Jeffrey Kandou MSc dan kategori kepala tata usaha (KTU) SMK diraih Santje Doodoh SPd.
Sementara, juara 2 kategori Kepsek SMA, diraih Kepala SMA N 1 Dimembe Dra Sherly Laloan MPd, juara 3 kategori pemimpin TK diraih Pemimpin TK Euneke Klabat Juliana Andries SPd dan juara 3 kategori Pengawas TK/SD diraih Katrien Unsulangie SPd MM.
“Prestasi ini harus dipertahankan bahkan ditingkatkan. Tentu saja, pemerintah sangat mengapresiasi perjuangan para guru dan tenaga kependidikan. Semoga bisa meraih prestasi terbaik di tingkat nasional,” pesan Tapada.(findamuhtar)