Tondano – Jelang HUT ke – 68 Proklamasi kemerdekaan RI yang hanya tinggal beberapa hari lagi, sejumlah kantor pemerintah mulai berbenah. Mulai dari pengecatan gedung hingga pemasangan aksesoris bernuansa merah putih terus diupayakan. Itu semua demi meriahnya peringatan hari bersejarah tersebut.
Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Jeffry Korengkeng kepada BeritaManado.com mengatakan bahwa sesuai dengan petunjuk Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow, bahwa seluruh kantor pemerintah mulai dari kantor desa/lurah, kecamatan,SKPD (dinas/badan), sekolah, puskesmas, hingga kantor bupati sendiri saat ini sudah dan sedang mempersiapkannya.
“Selain itu pemerintah juga mengeluarkan himbauan kepada kantor – kantor swasta bahkan masyarakat sendiri untuk melakukan hal yang sama. Bagi yang tidak mengindahkan himbauan tersebut akan dipertimbangkan untuk diberi sanksi atau yang paling tidak teguran,” kata Korengkeng. (ang)