Hutan yang kosong sama saja dengan mengundang bencana. Hutan Kota itu sendiri sangat penting, karena bisa menjadi sarana hiburan masyarakat. Sebagai bentuk perhatian pemerintah pusat, akan ada bantuan Rp 50 juta bagi setiap desa di Indonesia untuk melakukan pembibitan pohon. Syaratnya harus ada lahan dan pertanggungjawabannya harus jelas – Zulkifli Hasan, Menteri Kehutanan RI.
Hal itu disampaikan Hasan pada acara pencanangan Hutan Kota Tondano, Kamis (7/11) di kompleks Stadion Maesa Tondano. Pada kesempatan tersebut Hasan memberikan apresiasi atas upaya pelestarian hutan dari Pemkab Minahasa dibawah kepemimpinan Bupati Jantje Wowiling Sajow dan Wakil Bupati Ivan Sarundajang. Kemudian ada juga pemberian bantuan bibit pohon kepada kelompok masyarakat se-Sulut.
Selain itu ada juga bantuan dana untuk Dinas Kehutanan kabupaten/kota se-Sulut sebesar Rp 1,4 milyar dalam bentuk Dana Alokasi Khusus (DAK). Kepala Dinas Kehutanan Minahasa Wenny Talumewo mengungkapkan akan menggunakan dana tersebut untuk mendukung program pemerintah memperbaiki hutan yang lahannya suda rusak, akibat penebangan liar yang dilakukan oleh oknum tak bertanggung jawab.
“Hutan Kota Tondano akan dibangun diatas lahan seluas 3 hektar. Nantinya juga akan dilengkapi dengan kolam renang, joging track, serta fasilitas lainnya. Tujuannya adalah bukan hanya menjadikan Hutan Kota Tondano sebagai area hijau, namun juga untuk membuat masyarakat bisa berekreasi sambil belajar bersahabat dengan alam,” ungkap Bupati JWS. (Frangki Wullur)