Manado – “Berkat kerjasama dan membangun kebersamaan hasil rolling komisi DPRD Kota Manado telah rampung, dan diharapkan kedepan akan membawa DPRD Kota Manado menjadi lebih baik,” ungkap Sultan Udin Musa yang kembali terpilih sebagai ketua komisi.
Adapun nama-nama yang mengisi posisi di setiap komisi diantaranya, Komisi A: Sultan Udin Musa (Ketua), Revani Parasan (Wakil Ketua), Markho Tampi (Sekretaris). Komisi B: Lili Binti (Ketua), Cicilia Longdong (Wakil Ketua), Bobby Daud (Sekretaris), Komisi C: Morris Korah (Ketua), Arudji Rajab (Wakil Ketua), Conny Rumondor (Sekretaris), dan Komisi D: Richard Sualang (Ketua), Amir Liputo (Wakil Ketua), Deasy Roring (Sekretaris)
Pada kesempatan itu juga, beberapa komentar diperoleh beritamanado terkait pemilihan posisi Ketua, Wakil Ketua dan Sekretaris komisi di DPRD Kota Manado. Sultan Udin Musa dan Markho Tampi mengatakan terima kasihnya dan atas kerjasama serta kepercayaan dari teman-teman anggota dewan untuk siap menjalankan tugas yang sudah dipercayakan.
“Terima kasih kepada teman-teman sesama anggota dewan yang telah membangun kebersamaan untuk menjadi lebih baik,” ujar Musa dari Fraksi Golongan Karya. “Terima kasih kepada Tuhan, Fraksi PDIP , teman-teman komisi yang sudah memberikan dukungan, tentunya siap menjalankan tugas yang sudah dipercayakan,” ujar Tampi.
Diketahui, komposisi jumlah ketua komisi dari fraksi-fraksi besar yakni Golkar, PDI-Perjuangan dan Demokrat, masih tetap yakni Golkar dua ketua komisi masing-masing Sultan Udin Musa dan Lili Binti, sementara PDIP dan Demokrat masing-masing satu ketua komisi yakni Richard Sualang dan Morris Korah.
Dua nama yang terpental dari ketua komisi sebelumnya yaitu, Royke Anter dari Demokrat dan Franklyn Sinjal dari Golkar. (cha)