?Manado – Rapat Konsultasi Komisi Pemuda Dan Remaja KGPM se-Indonesia yang berlangsung sejak 6 November 2015 lalu, berakhir hari ini, Minggu (8/11/2015).
Agenda tahunan yang dilaksanakan di KGPM Sidang “Galilea” Sonsilo ini mendapat perhatian khusus dari Wakil Bupati Minahasa Utara, Yulisa Baramuli.
Bukan hanya karena Desa Sonsilo yang adalah bagian dari Kabupaten Minahasa Utara menjadi tuan rumah, tapi juga karena kepeduliannya terhadap anak muda.
Baramuli mengatakan bahwa pemuda dan remaja harus mengejar pengetahuan.
“Pemuda remaja gereja harus mengejar pengetahuan. Harta bisa dicuri tapi pengetahuan tidak. Ganteng dan cantik gampang dicari tapi yang berpengetahuanlah yang dicari,” ujar Yulisa Baramuli.
Di hadapan ratusan masyarakat Sonsilo dan pemuda remaja KGPM yang hadir, Yulisa pun memotivasi anak muda agar mau membangun desanya sendiri dengan pengetahuan yang dimilikinya.
“Trend sekarang, orang tua sudah bersusah payah menyekolahkan anak mereka hingga bisa selesai. Saat sudah dapat sarjana, kerjanya justru diluar kota. Saat sudah mapan, orang tuanya dijemput. Akhirnya tidak ada yang terjadi dengan desanya. Anak muda harus dimotivasi agar mau membangun desanya sendiri, berkarya bagi desanya. Selesai sekolah jangan bangun daerah orang tapi pulang untuk membangun desa,” tambah Yulisa. (srisuryapertama)