Manado – Pdt Henny Dondokambey, saat ini masih dalam perawatan di Siloam Hospital Manado, yang diduga keracunan saat makan di rumah makan Kawan Baru di kawasan Mega Mas pada Minggu (26/10/2014) lalu.
Saat bersua dengan BeritaManado.com di Siloam Hospital, suami dari Dondokambey mengatakan, istrinya itu masih dalam tahap perawatan dokter.
“Baru diambil darah lagi, periksa lagi saluran pencernaan. Sempat demam, menggigil, sempat pingsan pas mau tiba di rumah sakit malamnya itu,” kata suami dari Dondokambey, Rabu (29/10/2014) tadi siang.
Dijelaskannya, Minggu (26/10/2014) siang, istrinya bersama empat saudaranya pergi ke Kawan Baru. Kemudian memesan makanan yang ada telur, cakalang dan es kacang.
“Istri saya bilang, telur dan cakalang rasanya aneh, es kacangnya berlendir,” ujarnya.
Setelah selesai makan, gejala diare dan muntah-muntah langsung dirasakan tak lama setelah itu.
“Pulang dari situ, rasa kenyang, mules-mules dan muntah, terus masuk rumah sakit,” katanya.
Ditambahkannya, mereka tinggal di Jakarta, kebetulan istrinya ada pelayanan sebagai hamba Tuhan, mereka datang di Manado dan menginap di Hotel Travello.
“Kami tertahan disini, padahal masih banyak kerja yang harus dilakukan, apalagi anak kami di Jakarta,” keluhnya.
Namun, pria ini juga mengaku kaget, ketika korban ‘keracunan’ makanan Kawan Baru, bukan cuma istri dan keluarganya, tapi dialami juga oleh Wakil Wali Kota Manado, Dr Harley Mangindaan bersama anak-anaknya.
Diharapkannya pihak berwajib bisa memperhatikan lebih lanjut lagi, termasuk kelalaian masalah kebersihan yang bisa membahayakan keselamatan orang banyak.
“Kalo makanan nda steril, yang blanja nda cuci tangan, itu sumbernya. Penyiapan bahan dari supplier harus diperhatikan kebersihannya, sehingga bisa terjamin kebersihannya,” jelasnya.
Dari informasi yang diterima BeritaManado.com, Pemkot Manado atas arahan langsung Wawali Mangindaan, telah menurunkan tim untuk melakukan pemeriksaan di Kawan Baru.
Dikabarkan juga, pemilik Kawan Baru telah menjenguk Wawali Mangindaan di Siloam Hospital, namun tak ada jengukan pada pihak Pdt Henny Dondokambey. (robintanauma)
Baca juga:
- Gara-gara Brenebon, Kawan Baru Siap Bertanggungjawab
- Besok RM Kawan Baru Mega Mall dan Mapanget Ditutup!
- RS Kandou ‘Anak Itu Meninggal Bukan Keracunan Tapi Infeksi Otak’
- Diduga Keracunan Makanan Kawan Baru, Anak Ini Meninggal Dunia
- Wawali Mangindaan Dapat Kue HUT dari Siloam Hospital