Richard Sualang
Jakarta – Ketua PDI Perjuangan Kota Manado, Richard Sualang mengatakan, Hari Ulang Tahun (HUT) ke-46 PDIP merupakan puncak konsolidasi organisasi, politik, dan kader di seluruh daerah Indonesia.
“Momentum HUT ini harus digunakan dalam menguatkan komitmen persatuan indonesia di atas segala-galanya,” kata Richard Sualang saat mengikuti perayaan HUT PDIP di Gedung JiEXPO, Kemayoran Jakarta, Kamis (10/1/2018).
Menurut Richard Sualang yang juga sebagai wakil ketua DPRD Kota Manado ini, Tema “Persatuan Indonesia Bumikan Pancasila” yang diangkat pada perayaan tersebut, menunjukan komitmen PDIP akan kesatuan.
Apalagi PDIP memiliki ideologi Pancasila yang berjiwa nasionalisme untuk mengedepankan persatuan Indonesia.
“Hal ini akan ditempuh PDI Perjuangan dengan membumikan pancasila yang kita yakini sebagai ideologi yang bisa diterima oleh seluruh rakyat indonesia. Tentunya hal ini sebagaimana yang sudah disampaikan ibu Megawati Soekarno Putri dalam pidato di HUT ke 46,” kata Richard Sualang.
(Anes Tumengkol)