Ratahan – Upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-74 yang digelar serentak di seluruh Indonesia dan dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo, lewat sarana teleconference, Rabu (1/7/2020).
Khusus di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) upacara digelar di Aula Mapolres Mitra dan diikuti oleh Kapolres AKBP Robby Rahardian bersama jajarannya, serta turut dihadiri oleh Bupati James Sumendap, Wakil Bupati Jesaja Legi, dan Ketua DPRD Marty Ole.
Dalam momen peringatan HUT Bhayangkara ini, Bupati James Sumendap mengapresiasi kinerja dan profesionalitas pihak Kepolisian.
“Peringatan HUT Bhayangkara ke-74, pihak Kepolisian sangat luar biasa. Khusus di Mitra kami terus bersinergi. Mereka sudah bekerja keras dan profesional,” ungkap Bupati Mitra dua periode ini.
Lanjut dirinya berharap agar kinerja yang sudah ditunjukkan dapat terus dijaga oleh segenap aparat kepolisian di Polres Mitra.
“Saya berharap Polri di Minahasa Tenggara mempertahankan prestasi yang luar biasa profesional ini,” pungkas James Sumendap
Di lain pihak, Kapolres AKBP Robby Rahardian juga mengapresiasi kehadiran unsur Forkopimda setempat, dalam hal ini Bupati dan Wakil Bupati, serta Ketua DPRD.
“Dalam momen peringatan HUT Bhayangkara ini, saya berharap agar Kepolisian di Indonesia tetap jaya dan baik,” ujar AKBP Robby Rahardian.
(***/Jenly Wenur)