Tondano, BeritaManado.com – Anggtoa DPR RI Hillary Brigitha lasut (HBL) dan Calon Bupati Minahasa Nomor Ururt 2 Youla Lariwa Mantik (YLM) terlibat dalam agenda Deklarasi Kampanye Damai di Benteng Moraya Tondano, Senin (28/10/2024).
Pada kesempatan tersebut, Hillary Lasut mengatakan bahwa agenda tersebut dilaksanaan bersamaan dengan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun 2024.
“Dalam kegiatan di Benteng Moraya ini ada berbagai kegiatan seperti senam bersama, doorprize, pembagian kaos gratis, pengobatan gratis, UMKM dan sesi foto bersama sahabat-sahabat artis influencer yang turtu meramaikan acara ini,” kata Hillary Lasut.
Pada bagian yang sama, Calon Bupati Minahasa Nomor Urut 2 Youla Lariwa Mantik mengatakan bahwa menuju Pilkada Minahasa 27 November 2024 mendatang, masyarakat harus punya referensi tentang siapa pemimpin yang akan dipilihnya.
“Saya bersama bapak Denni Rudi Kalangi memberi diri dengan tulus untuk membangun Minahasa bersama seluruh masyarakat tanah Toar Lumimuut. Jika terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Minahasa, jangan biarkan kami berjalan atau berjuang sendiri. Masyarakat harus mengawal pemerintahan kami,” harap Youla Lariwa.
Usai di Benteng Moraya, Hillary Lasut dan Youla Lariwa meluangkan waktu melihat langsung kondisi terminal dan pasar Tondano.
Hillary menitipkan harapan bahwa jika terpilih sebagai Bupati Minahasa, maka perlu lebih diperhatiakn lagi kondisinya.
“Mungkin diperlukan upaya renovasi pada beebrapa bagian yang diperlukan. Tujuannya tentu untuk memberikan rasa aman dan nyaman, baik kepada masyarakat maupun pedagang sendiri,” ujar Hillary.
(Frangki Wullur)