
Tompaso, BeritaManado.com — Resmi dilantik sebagai Hukum Tua Desa Pinabetengan Utara beberapa hari lalu, Hendra Tandaju berkomitmen menjadikan masyarakat sebagai fokus pelayanan pemerintahannya enam tahun kedepan.
Kepada BeritaManado.com, Senin (4/7/2022), Hendra Tandaju mengatakan bahwa segala bentuk pelayanan yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Pinabetengan Utara, tetap saja ujung-ujungnya akan memiliki dampak sosial kepada masyarakat.
Secara keseluruhan, menurut Hukum Tua Hendra Tandaju ada banyak hal yang dapat dibuat sebagai pemerintah, hanya saja hal itu membutuhkan dukungan dan kerja sama dari masyarakat sendiri.
“Jadi disaat pemerintah menetapkan masyarakat sebagai fokus pelayanan, maka sebaliknya masyarakat juga harus menanggapinya dengan mengikuti berbagai anjuran dari pemerintah dalam konteks kerja sama,” katanya.
Ditambahkannya, sebagai Hukum Tua di Desa Pinabetengan Utara mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menanamkan sikap optimis, agar Pinabetengan Utara dapat menjadi teladan bagi desa-desa lain di Kabupaten Minahasa.
(Ftangki Wullur)