Manado — Wakil Ketua Komisi B DPRD kota Manado, Pingkan Nuah tak mampu menyembunyikan perasaan kekecewaannya kepada Pimpinan Komisi B DPRD Manado.
Pasalnya Pingkan Nuah menginginkan Pimpinan Komisi B DPRD Manado menyetujui pemangilan hearing terhadap PD Pasar Manado.
Namun rencana hearing yang telah berhembus sejak dua minggu lalu tak kunjung mendapat persetujuan dari ketua dan sekretaris Komisi B DPRD Manado.
“Awalnya sudah disetujui tetapi dimentahkan lagi sehingga tidak jadi-jadi. Padahal dengan adanya hearing kita sebagai wakil rakyat bisa menjadi perpanjangan tangan dari masyarakat untuk menindaklanjuti keluhan mereka,” kata Pingkan Nuah kepada Beritamanado.com, Senin (5/3/2018).
Menurut Pingkan Nuah, hearing sangat penting dilakukan karena terkait penabrakan barang dagangan yang dilakukan pihak PD Pasar sudah sampai pada laporan polisi.
“Seputaran Kalimas juga dan sudah sejauh mana kontrak kerjasama bersama HK. Bahkan sebenarnya banyak sekali isu-isu yang belum tuntas untuk segera bahas,” tegas Pingkan Nuah.
(Anes Tumengkol)