
Bitung – Walikota, Hanny Sondakh (Hanson) meminta para buruh agar tidak perlu menggelar aksi demo mengingat pada saat ini sudah akan memasuki hari raya Natal. “Sudah jo babaribut,” kata Hanson ketika menerima sejumlah perwakilan mantan buruh PT Samudera Sentosa, Rabu (5/12) di depan Kantor Walikota.
Ia meminta agar para buruh kembali kerumah dan dirinya akan memanggil pihak perusahaan untuk menindaklanjuti tuntutan para buruh. “Saya tau perusahaan saat ini sudah bangkut dan tentu saya akan mencari solusinya. Jadi tolong bersabar,” katanya.
Lebih lanjut ia mengintruksikan Asisten III dan Kadisnaker melakukan mediasi dengan pihak perusahaan agar apa yang menjadi hak para buruh direalisasikan.
Sementara itu, koordinator para buruh, Reki Asia mengaku puas dengan penjelasan Hanson. Dan pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada Hanson untuk memperjuangkan nasib mereka.
“Kami akan kembali satu minggu lagi untuk menanyakan janji walikota,” katanya.(enk)