
Airmadidi – Bertempat di Pendopo Kabupaten Minahasa Utara, Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Sinyo Sarundajang menyatakan kesiapannya mendukung rencana pembuatan Peraturan Daerah (Perda) Lanjut Usia (Lansia).
“Perda merupakan penghormatan bagi lansia, dengan memberikan keistimewaan khusus,” kata Sarundajang dalam sambutannya di kegiatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN), Sabtu (22/6)
Untuk mempermudah, para lansia nantinya akan mendapatkan Kartu Lansia, dimana kekhususan akan diperoleh dengan menunjukan Kartu Lansia.
“Ini diharapkan bisa terwujud, dengan Perda Lansia bisa membuat Sulut maju selangkah dari daerah lain,” katanya.
Diimbaunya juga, para lansia bisa memanfaatkan potensi pada diri lansia dengan tetap melakukan kegiatan produktif.
Djouhari Kansil selaku Wagub dan Ketua Komda Lansia Sulut mengakui Perda Lansia segera dibahas karena sudah diusulkan. “Ini melibatkan stakeholder agar mempermudah pelaksanaannya di lapangan,” ujar Kansil. (rbn)