BITUNG – Ketua Komisi C DPRD Kota Bitung, Jhon Gandaria, mengaku menggunakan mobnas sudah sesuai aturan. Menurutnya, penggunaan mobnas diatur jika kendaraan tersebut diperuntukkan khusus Ketua Komisi C bukan anggota.
“Kendaraan ini bukan untuk anggota tapi khusus ketua, kecuali kalau ada yang ingin jadi ketua, besok saya serahkan padanya,” kata Gandaria.
Ditanya soal kendaraan tersebut telah dipergunakan untuk berbisnis, Gandaria membantahnya, dan mengaku mobnas tersebut masih mulus di garasi.
“Itu tidak benar, karena saya juga kadang menggunakan dan tetap diparkir di garasi,” katanya seraya meminta persoalan tersebut tidak perlu diberitakan. (en)