Manado – Ferdinand Mewengkang mengusulkan nama baru untuk Dewan Harian Daerah Angkatan 45 diganti menjadi Badan Pembudayaan Kejuangan 45.
Hal tersebut dikatakan Ferdinand Mewengkang ketika memimpin rapat perbaikan personil Dewan Harian Daerah Angkatan 45 di ruang rapat DPRD Sulut, Senin (9/1/2017).
“Itu usul saya dalam periode lima tahun kedepan,” ujar Ferdinand Mewengkang.
Sementara untuk pengurus baru lanjut Ferdinand Mewengkang belum bisa disampaikan, masih sebatas konsep karena belum tahu siapa-siapa yang akan duduk dalam kepengurusan baru.
“Kami menyarankan agar Sekretariat segera persiapkan usulan nama-nama untuk dibuatkan SK-nya paling lambat akhir Januari sudah ditandatangani untuk proses pelantikan dan di kepengurusan baru nanti ada dua bertitel doktor,” tukas Ferdinand Mewengkang yang juga menjabat Ketua Komisi 1 DPRD Sulut ini. (SupitReel)