Tomohon – Walikota Tomohon Jimmy Eman SE Ak di kompleks Kantor Kelurahan Tumatangtang I, Jumat 22 Februari 2013 mencangkan Gerakan Masyarakat Tomohon Bersih dan Teduh, Kampung Hijau Tumatangtang I, Kelompok Inspirasi Bank Sampah serta melakukan penyerahan sarana kebersihan di Kota Tomohon.
Dalam sambutannya, mewakili Pemerintah Kota Tomohon Eman memberi respon positif dengan pelaksanaan kegiatan ini. “Karena permasalahan lingkungan hidup memiliki kesamaan dengan permasalahan ekonomi, dimana keduanya tanpa batas yang dapat melintasi seluruh negara di dunia,” paparnya.
Dikatakannya, Gerakan Indonesia Bersih (GIB) menjadi bagian penting dalam perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup. “Khususnya kebersihan dan pengolahan sampah melalui pelaksanaan 3R yaitu Reduce (pengurangan), Reuse (penggunaan kembali) dan Recycle (daur ulang) yang melibatkan seluruh kementerian/lembaga, perusahaan dan masyarakat,” ungkap Eman.
“GIB juga sangat membantu program pemerintah dalam penurunan emisi gas rumah kaca sebesar 26 persen tahun 2010. 2,6 persen adalah dari sektor persampahan dan sebesar 70 persen dari kegiatan TPA. GIB adalah gerakan yang dicanangkan oleh pemerintah yang bertujuan untuk mewujudkan lingkungan bersih dan sehat melalui kesehatan pengelolaan sampah dan sanitasi di lingkungan rumah tangga, lingkungan perkotaan dan fasilitas-fasilitas umum,” tukasnya.
Hadir dalam acara ini, Kepala Pusat Pengelolaan Ekoregion Sulawesi dan Maluku Ir Dharmamsya MSi, Kepala Badan Lingkungan Hidup Provinsi Sulawesi Utara Olvie Atteng SE MSi, Kapolres Tomohon AKBP Marlien Tawas SH MH, Dandim 1302/Minahasa Letkol Inf Theo Kawatu, anggota DPRD Kota Tomohon, Kepala Bank Sulut Tomohon Mareyke Togas SE, mewakili General Manager PT Pertamina Area Lahendong Ari Turangan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tomohon Drs Jiffry Kawung STh MSi, Kabid Peningkatan Mutu Dinas Pendidikan Provinsi Sulut Ferry Sangian SSos, Sekretaris Kota Tomohon DR Arnold Poli SH MAP bersama jajaran Pemerintah Kota Tomohon. (req)