MANADO – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Manado ikut mengawal konsultasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBDP) tahun anggaran 2016, Kamis (13/10/2016).
Proses yang berlangsung di Kantor Gubernur Sulut di bagian keuangan itu turut diikuti pimpinan DPRD diantaranya Ketua DPRD Nortje Van Bone dan Wakil Ketua Richard Sualang.
Dalam pembahasan tersebut, sejumlah pejabat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) serta camat iktu diminta keterangan penjelasan tentang program dan anggaran yang dituangkan dalam buku APBDP.
Kepada BeritaManado.com, Richard Sualang mengakui bahwa proses konsultasi berlangsung lancar. “Semua berjalan lancar. Hanya satu poin yaitu anggaran dana hibah ke KPU Kota Manado sebesar Rp.3miliar lebih yang jadi catatan kritis Pemerintah Provinsi Sulut,” ujarnya.(MichaelTumiwang)