Ratahan – Pasca terjadinya bencana banjir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) langsung action dengan menyiapkan posko kesehatan bagi warga korban bencana banjir yang terjadi, Kamis (05/12).
Poskoh kesehatan tersebut didirikan guna mengantisipasi terjadinya serangan penyakit terhadap warga yang berada diseputaran lokasi bencana banjir.
Dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Mitra dr Rini Tamuntuan, pihaknya telah mendirikan posko kesehatan di tiga titik, masing-masing di Puskesmas Ratahan, Desa Rasi dan Kelurahan Lowu.
“Di posko tersebut kita (Dinkes, red) menyiapkan tenaga dokter dan perawat. Mereka nantinya akan membantu warga yang membutuhkan benatuan medis. Selain itu, kami juga menyediakan kendaraan ambulance dan obat-obatan,” terang Tamuntuan, Jumat (06/12).
Tambahnya, biasanya sesudah terjadinya bencana, ada berbagai penyakit yang bisa menyerang warga, diantaranya gatal-gatal, batuk, pusing, diare, serta berbagai penyikit lainnya yang diakibat oleh kondisi lingkungan yang kurang baik.
“Untuk menghindari penyakit tersebut, saya mengingatkan agar para korban banjir memberikan perhatian terhadap anak-anak mereka, terutama terhadap lingkungan bermain anak-anak. Karena kebiasaan anak-anak yang bermain di genangan air pasca banjir bisa berdampak buruk bagi kesehatan mereka,” imbuhnya. (Rulan Sandag)