Manado – Sebanyak 2000 lembar seng dan 30 kubik kayu yang merupakan material dari hasil refitalisasi Pasar Bersehati yang juga merupakan aset pemerintah kota (pemkot) Manado, diduga dijual oknum pejabat PD Pasar Manado.
Informasi yang diperoleh BeritaManado, material tersebut rencanya akan digunakan untuk penataan Pasar Tuminting. Namun sayangnya, rencana tersebut belum terealisasi akibat material hasil refitalisasi pembongkaran 3 hanggar di Pasar Bersehati diduga dijual dengan harga 50 juta rupiah.
“Seng dan kayu itu sebenarnya akan dipakai untuk pembenahan Pasar Tuminting, karena merupakan aset pemkot. Tapi sempat diisukan kalau sudah hilang. Akhirnya diketahui bahwa material itu dijual oleh oknum pejabat PD Pasar dengan harga 50 juta. Dan sebagiannya sudah dibawah ke Gorontalo,” ujar sumber yang meminta namanya tidak dipublis itu.
Terkait informasi tersebut, hingga kini Direktur Utama PD Pasar Manado belum bisa dikonfirmasi atas kebenaran dugaan aksi jual beli aset Pemkot Manado ini. (Leriando Kambey)