Tomohon, BeritaManado.com — Perkembangan dan pertumbuhan destinasi wisata bautan di Kota Tomohon tumbuh signifikan slang waktu tahun 2016 hingga 2021 ini.
Demikian disampaikan Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Dinas Pariwisata Kota Tomohon Chrisnaldus Roring, SE.Par. MAP kepada BeritaManado.com, Jumat (26/2/2021).
Satu-satunya ASN yang bergelar Sarjana Ekonomi Pariwisata (SE.Par) di Dinas Pariwisata Kota Tomohon ini menuturkan bahwa dari data yang ada, enam tahun terakhir, jumlah destinasi wisata buatan ada 34 desetinasi.
“Data ini belum final, karena melihat potensi yang ada, besar kemungkinan masih akan bertambah. Hal ini juga berkat kontribusi pihak swasta yang memberanikan diri merintis usaha di dunia pariwisata Kota Tomohon,” ujar Roring yang juga sebagai Dosen Fakultas Pariwisaita dan Hospitality Unika De La Salle Manado serta Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pariwisata (STIEPAR) Manado.
Ditambahkannya, dalam beberapa tahun kedepan dalam gerbong kepemimpinan Wali Kota Tomohon Carol Senduk, SH dan Wakil Wali Kota Wenny Lumentut, SE, ASN yang merintis karir dari Satuan Polisi pamong Praja ini meyakini sekotor pariwisata Kota Tomohon akan lebih maju lagi.
“Atas nama pribadi dan keluarga, saya mengucapkan selamat kepada Wali Kota Carol Senduk dan Wakil Wali Kota Wenny Lumentut yang telah dilantik oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey pagi tadi. Semoga dapat menjadi pemimpiin yang dapat membawa perubahan besar bagi kota pendidikan religi ini,” harapnya.
(Frangki Wullur)