Kotamobagu – Menjelang masa akhir jabatan, Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) Walikota dan Wakil Walikota Kota Kotamobagu periode 2008-2013, Djelantik Mokodompit dan Tatong Bara (DjeliTa), sudah masuk di Sekretariat DPRD Kota Kotamobagu sejak akhir pekan lalu.
Hal tersebut dikatakan Kabag Tata Praja Pemkot Kotamobagu Bambang Ginoga. “Sudah dokumen tersebut sudah masuk ke Dekot,” tukasnya.
Sekretaris Dewan kota (Dekot) Irianto Mokoginta, pun membenarkan hal tersebut. Menurut papa kur (sapaan akrabnya, red) , bahwa LPJ lima tahunan tersebut akan ditindaklanjuti usai pembahasannya.
“Sudah masuk. Tinggal menunggu selesai pembahasan LKPJ tersebut selesai, kemudian akan ditindaklanjuti,” tuturnya. (zmi)