Mitra – Usai di audit pihak Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) soal Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Minahasa Tenggara (Mitra) tahun 2011, saat ini giliran wakil rakyat di Dekab Mitra yang akan mulai melakukan pembahasan penggunaan anggaran oleh pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab).
Keseriusan pihak legislatif dalam hal ini Panitia Khusus (Pansus) dibuktikan dengan melakukan pembahasan awal terkait Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) menyangkut penggunaan anggaran negara tahun 2011, di gedung DPRD Mitra, Jumat (2/11). “Kita (Pansus, red) akan segera melakukan pembahasan awal terhadap LPJ Mitra 2011 sekarang ini,” ungakp Felmy Peleng SH, anggota Pansus Dekab.
Sementara itu, Asisten III Bidang Keuangan dan Administrasi Umum Pemkab Mitra Ir Elly Sangian ME, ketika dimintai keterangannya, tak menepis hal ini. “Pihak DPRD sudah membentuk Pansus untuk membahas LPJ, dan sebentar akan segera dimulai pembahasannya,” kata Sangian.
“Kita berharap tak menemui hambatan, sebab masih ada agenda daerah lainnya terkait pembahasan-pembahasan yang akan dilakukan pihak eksekutif dan legislatif,” pungkas Sangian.(dul)