
Tomohon, BeritaManado.com — Wakil Wali Kota Tomohon, Syerly Adelyn Sompotan, menyerahkan Bantuan Sosial Beras bagi Keluarga Penerima Manfaat, Program Keluarga Harapan (PKH) di Kecamatan Tomohon Barat, Sabtu (10/10/2020).
Syerly Sompotan juga merupakan Ketua Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) Kota Tomohon.
Herry Lasut, warga Kelurahan Taratara, mengatakan ini sudah sangat membantu di tengah pandemi saat ini.
“Kalau di pandemi begini tidak ada bantuan, susah juga,” ujar Lasut.
Ia mengharapkan kedepannya, bisa bertambah jumlah bantuannya.
“Sekeluarga ada 5 orang, biasanya 3 kg beras untuk masak sehari. Harapannya berikut bisa ditambah berasnya,” ujarnya sambil mensyukuri bantuan ini.
Bersamaan, warga Taratara Satu, Oma Yosephine Kalele mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan.
“Kami senang sekali sudah diberikan bantuan ini. Terima kasih kepada Pemerintah, Pelayan Sosial, terutama kepada Ibu (Syerli Sompotan), karena sudah berusaha sehingga bantuan boleh sampai ke kami,” ujar Oma 85 tahun ini.
Diketahui bantuan sosial beras ini merupakan program Kementrian Sosial (Kemensos), dan disalurkan melalui Pemerintah Provinsi.
Untuk Tomohon terdapat, 4.175 penerima bantuan sosial beras ini, dan khusus di Kecamatan Tomohon Barat terdapat 1003 penerima.
(Dedy Dagomes)