
Elusan—Usai membuka Pelatihan Pemberdayaan dan Penguatan Kelembagaan Pekebun Tanaman Kelapa di Desa Teep Kecamatan Amurang Barat. Bupati Tetty Paruntu melanjutkan ke Desa Elusan Kecamatan Amurang Barat. Di Elusan, bupati melakukan panen coklat, cabe dan terong.
Camat Amurang Barat Hendrie Lumapow, SH membenarkan hal tersebut. ‘’Bahwa, Rabu (7/11) hari ini, kegiatan bupati di Desa Elusan. Disana, bupati melakukan panen perdana coklat, cabe dan terong. Sekaligus melakukan penanaman padi ladang,’’ ujar Lumapow.
Bupati Tetty Paruntu dalam sambutan singkat meminta, supaya petani atau pun kelompok yang mengolah padi, coklat, cabe maupun terong harus dengan hati-hati.
‘’Sebab, khusus coklat dan cabe banyak peminatnya. Oleh sebab itu, kita harus lakukan dengan sebaik-baiknya. Ini juga, banyak manfaatnya. Termasuk, dananya tak sedikit. Ada bantuan dari pemerintah pusat maupun daerah,’’ kata bupati Tetty.
Lanjut Paruntu, khusus kelompok tani Elusan, lakukan dengan baik. ‘’Sebab, baik padi, coklat, cabe maupun terong sangat bermanfaat bagi kita. Termasuk, memiliki banyak manfaat serta keuntungan besar,’’ ungkap Tetty yang juga istri tercinta Decky Palinggi, SE.
Hadir diantaranya, Pejabat eselon II dan III dilingkungan Pemkab Minsel, masyarakat Desa Elusan. (and)