Minut, BeritaManado.com — Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda ikut berburu kue saat berada di Pasar Airmadidi, Selasa (18/3/2025).
Joune didampingi Wakil Bupati Kevin Lotulung berkeliling pasar dan singgah di lapak penjual kue.
Ia kemudian berhenti dan tertarik dengan berbagai penganan yang dijajakan.
Joune pun mulai memilih kue yang akan dibeli.
Pilihan pertama adalah kue balapis.
Joune kemudian menunjuk lalampa dan panada untuk dibeli.
“Dodol dan koyabu juga bungkus 10,” kata Joune.
Kedatangan Joune itu tak hanya membawa berkat bagi pedagang.
Mereka bahagia karena bisa bercerita langsung dengan pemimpin pemerintahan di Tanah Tonsea.
“Pak foto dulu,” celetuk seorang ibu.
Kedatangan Joune di Pasar Airmadidi merupakan rangkaian operasi pasar jelang lebaran.
Joune memastikan ketersediaan pangan mencukupi memasuki Idul Fitri.
“Jadi tidak perlu khawatir, semua stok aman,” tegasnya.
Joune juga mengingatkan kepada distributor tidak melakukan penimbunan, sebab Pemkab Minut bersama kepolisian akan langsung menindak tegas.
(Alfrits Semen)