Minsel, BeritaManado.com – Wakil Bupati, Theodorus Kawatu membuka kegiatan Seleksi Calon Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Tahun 2025.
Kegiatan berlangsung di Aula Waleta Kantor Bupati Minsel, pada Rabu (9/4/2025).
Wabup Minsel, Theodorus Kawatu mengatakan bahwa program Paskibraka ini merupakan program pengkaderan calon pemimpin bangsa yang berkarakter Pancasila.
“Terima kasih dan saya memberikan apresiasi kepada adik-adik yang merupakan kader terbaik siswa SMA/SMK yang sudah meluangkan waktu dan tenaga mengikuti seleksi Calon Anggota Paskibraka,” ucap Wabup Minsel.
Untuk itu, lanjut Wabup Minsel, kepada anggota seleksi yang berjumlah 158 siswa/siswi untuk mengikuti seleksi dengan serius.
“Saya berharap, adik-adik akan mampu mengikuti rangkaian kegiatan Seleksi Calon Paskibraka dengan baik dan sukses,” kata dia.
“Semoga Tuhan yang Maha Esa bisa menuntun menyertai semua karya dan kerja kita, untuk bersama-sama mewujudkan Minahasa Selatan yang semakin Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan,” pungkasnya.
TamuraWatung