Tomohon – Kawanan pencuri kian berani beraksi di Kota Tomohon. Jika biasanya mereka beraksi dan meyatroni harta benda di rumah-rumah milik warga, kali ini yang jadi sasaran adalah perkantoran milik Pemerintah Kota Tomohon.
Seperti yang terjadi di Sekretariat DPRD Kota Tomohon, Senin (6/10/2014) pagi tadi dimana dalam aksinya pelaku berhasil menggondol laptop, uang ratusan ribu dan sebuah dompet yang didalamnya berisi kartu-kartu penting milik staf setwan. “Saat kejadian kami sedang mengikuti ibadah bersama yang kemudian dilanjutkan dengan rapat. Ketika kami kembali ke ruangan barang-barang tersebut telah raib,” ujar salah satu staf kepada beritamanado.com.
Sekretariat DPRD Kota Tomohon Drs ODS Mandagi saat dikonfirmasi mengatakan kejadian tersebut telah dilaporkan ke kepolisian dan sudah ada staf yang diminta keterangannya. (ray)