Manado – Personil Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado, Edwin Ramba menuturkan bahwa, saat ini di Manado banyak terdapat pengusaha yang tidak patuh dengan aturan pemerintah dan terkesan cuek dengan peraturan yang ada.
“Saya lihat sekarang ini banyak pengusaha yang sudah tidak lagi menghargai aturan. Lihat saja, ada perusahaan yang beroprasi tanpa mengatongi ijin. Dan hal itu jelas-jelas tabrak aturan,” tutur Ramba yang enggan menyebutkan nama perusahaan tersebut.
Ditegaskannya, Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) terkait harus jeli dan tidak diam dengan keberadaan perusahaan-perusahaan tersebut.
“Ada perusahaan yang melakukan reklamasi tanpa ijin. Ada juga perusahaan yang beroprasi, sementara belum mengantongi ijin usaha. Mereka-mereka itulah yang harus diberi tindakan tegas. Karena Manado tidak membutuhkan pengusaha atau investor yang nakal dan tidak tunduk dengan aturan yang ada,” tegas politisi Demokrat itu. (leriandokambey)