Manado – 4 Anggota DPRD Kota Manado dari Partai Hanura memilih mencalonkan diri dari partai lain untuk bertarung di Pemilihan Umum Legislatif 2019 mendatang.
Stenly Tamo ke PDI-P, Arthur Paath hijrah Nasdem, sedangkan Revani Parasan dan Robert Tambuwun pindah Perindo.
Menanggapi hal itu, Sekretaris DPC Hanura Kota Manado, Rusli Umar mengatakan tahapan pergantian antar waktu (PAW) untuk kader di DPRD Manado yang pindah partai sementara berproses.
“Soal PAW, berdasarkan hasil informasi dari Sekwan Manado surat sudah di meja pimpinan DRPD. Tinggal menunggu proses dari DPRD untuk dilimpahkan ke bamus,” kata Rusli Umar kepada BeritaManado.com, Rabu (1/8/2018).
Menurut Rusli Umar, Robert Tambuwun, Arthur Paath dan Stenly Tamo beberapa hari lalu sudah secara resmi menyurat ke DPC Hanura Manado terkait pengunduran diri.
Akan tetapi dia menambahkan sesuai mekanisme yang diharuskan internal partai, DPC Hanura sendiri sedang menunggu adanya surat pengunduran diri dari DPRD Manado sebagai sebagai anggota DPRD.
Berdasarkan informasi KPU dan data base partai, Rusli Umar mengatakan Hanura Manado telah mempersiapkan nama-nama yang bakal menggantikan mereka.
“Robert Tambuwun dapil Sario Malalayang digantikan Hengky Lasut, Revani Parasan dapil Wenang-Wanea diganti Hamdan Paneo, Arthur Paath dapil Tikala-Pal II diganti Hanny Polii dan Singkil-Mapanget sementara proses karena ada beberapa kader sudah pindah partai sehingga ada mekanisme penunjukan partai,” ujar Rusli Umar.
(Anes Tumengkol)