Ratahan – Untuk menghasilkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) gede (besar) dibidang telekomunikasi, pemerintah kabupaten melalui Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) akan melakukan audit perhitungan retribusi pengendalian Menara Telekomunikasi (MT) di seluruh pelosok Minahasa Tenggara (Mitra).
Hanya saja, upaya dari Dishubkuminfo menghadirkan PT Devan Telemadia selaku konsultan yang dipercayakan kementerian kuminfo untuk melakukan audit MT terkendala masalah anggaran.
Diungkapkan Kepala Bidang Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Dishubkominfo Mitra, PT Devan Telemadia sudah dua kali melakukan audies dengan pemerintah daerah dalam rangka auditperhitungan retribusi pengendalian menara telekomunikasi. Hanya saja lantaran terkendala anggaran, sehingga proses selanjutnya belum bisa jalan.
“Sebenarnya audit menara telekomunikasi ini sudah sangat mendesak untuk dilakukan, karena untuk peningkatan sumber PAD. Namun karna kendala biaya semua proses harus ditunda. Makanya kita berharap adanya kepedulian bersama dari pemerintah daerah untuk mengalokasi anggaran dalam rangka penyusunan audit perhitungan retribusi menara telekomunikasi,” kata Wurangian kepada beritamanado.com baru-baru ini. (Rulan Sandag)