
Manado – Jalan Piere Tendean, Boulevard sebagai kawasan bisnis terbesar di Sulawesi Utara terus berkembang dari tahun ke tahun. Selain pembangunan mall dan ruko yang terus bertambah, kemacetan lalulintas menjadi pemandangan rutin setiap hari. Pemerhati kota Steven Wowiling mendesak pemerintah kota dan pemerintah provinsi bekerjasama mengatasi kemacetan lalulintas yang semakin parah di KotaManado termasuk di ruas Boulevard.
“Misalnya kemacetan di Boulevard akan sedikit teratasi melalui pembangunan jalan dari kawasan Bahu Mall hingga Mantos. Namun realisasi proyek ini juga membutuhkan dukungan pemerintah provinsi melalui pembangunan jembatan antara Mantos dan Megamas,” tukas Wowiling.
Diketahui, beberapa waktu lalu walikota Manado Vicky Lumentut mengungkapkan rencana pembangunan jalan baru sejajar Boulevard dari kawasan Bahu Mall hingga Mantos. Namun Lumentut mengharapkan pemerintah provinsi dapat membangun jembatan sejajar antara Mantos-Megamas. (jerrypalohoon)