Mitra, BeritaManado.com – Bangunan termegah di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) yakni Plaza Ratahan ternyata tak semegah yang kita lihat.
Tampak indah dari luar, ternyata kondisi bagian dalam gedung dari lantai satu hingga lantai tiga terlihat semrawut akibat instalasi listrik terpasang disetiap bagian depan ruko.
Bupati James Sumendap SH, yang turun ke lokasi guna memantau persiapan pelaksanaan HUT ke-10 Kabupaten Mitra yang nantinya dipusatkan di Plaza Ratahan, naik pitam gara-gara pemandangan tak sedap tersebut.
“Apa-apaan ini. Siapa yang memasang instalasi listrik ini? Tidak boleh dibayar, pekerjaannya tidak beres. Gedung sudah begitu bagusnya malah terlihat jelek karena kabel-kabel listrik ini,” kata Sumendap, Selasa (9/5/2017).
Ia pun tegas menyatakan tak segan-segan memenjarakan pihak-pihak yang dianggap terlibat dalam pekerjaan yang tidak beres tersebut.
“Kalo instalasinya sudah terpasang dibagian dinding bangunan, kenapa harus ada kabel-kabel yang dipasang dibagian luar. Instalasinya pasti tidak beres ini,” sebut Sumendap.
Dirinya kemudian meminta intansi terkait untuk memerintahkan pihak yang mengerjakan jaringan listrik tersebut untuk membongkar semua kabel yang merusak pemandangan di dalam Plaza Ratahan.
Sementara itu menurut Kepala Dinas Koperasi dan UKM Dra Marie Makalow didampingi PPK Budi Raranta, penjelasan pihak kontraktor, pemasangan instalasi listrik tersebut hanya sementara.
“Karena pelaksanaan HUT Mitra dipusatkan di Plaza Ratahan, maka instalasi listrik itu dipasang untuk sementara waktu,” jelas Makalow. (rulan sandag)