Jakarta, BeritaManado.com — Kaum perempuan Indonesia termasuk ada di Provinsi Sulawesi Utara harus mengetahui cara-cara untuk mencegah kanker serviks yang merupakan salah satu penyebab kematian hingga 26 persen setiap harinya.
Ketua Umum Cancer Information Suppor Center (CISC) Aryanthi Baramuli Putri kepada BeritaManado.com mengatakan bahwa dirinya baru saja mengikuti sebuah kegiatan bertajuk “Kenali Pencegahan Kanker Serviks” di Senayan City Jakarta, Sabtu (17/2/2018) keamrin.
“Kanker Serviks bisa dicegah. Oleh karena itu, sebaiknya kaum perempuan sendiri perlu untuk mendapatkan pengetahuannya. Kalaupun tidak bisa hadir dalam kegiatan seperti ini, dapat memperoleh informasi awal melalui browsing internet dan ditindaklanjuti ke dokter spesialis kandungan,” kata Aryanthi.
Ditambahkannya, kepedulian terhadap Kanker Serviks yang dilakukan berbagai macam lembaga atau yayasan bahkan pemerintah itu hanya merupakan bentuk tanggung jawab moral yang harus dijalankan, namun yang utama dari perempuan itu sendiri.
“Jadi mari kita sama-sama peduli akan kesehatan organ reproduksi kita. Sebagai perempuan, kita juga harus menjaga apa yang sudah dikaruniakan Tuhan. Dengan peduli terhadap diri sediri, itu artinya kita sudah turut berpartisipasi untuk menekan angkan kematian perempuan akibat Kanker Serviks,” ungkapnya.
(Frangki Wullur)