Salah satu titik api di kawasan CA Tangkoko
Bitung – Upaya pemadaman masih terus dilakukan puluhan rewalan bersama Manggala Agni dan pemandu wisata lokal di kawasan Cagar Alam (CA) Dua Sudara.
Dari informasi, api di kawasan CA Dua Sudara terus merambat dan upaya pemadaman mengalami kendala mengingat lokasi titik api yang sulit dijangkau.
“Hingga hari ini, api masih terus membakar kawasan CA Dua Sudara dan upaya pemadaman mengalami hambatan karena jarak dan medan titik api yang sulit dijangkau,” kata salah satu relawan Operasi Padam Tangkoko, Ferdy Pangalila, Senin (28/9/2015).
Pangalila mengatakan, pihaknya sementara menyusun strategi untuk dapat menjangkau lokasi titik api di CA Dua Sudara. Salah satunya dengan cara menggelar flaying camp bagi relawan agar bisa melakukan pemadaman.
“Rencana operasi pemadaman dengan cara flaying camp akan kita mulai, Selasa (29/9/2015) pagi. Dimana relawan harus menginap selama tiga hari di kawasan CA Dua Sudara untuk memudahkan proses pemadaman,” katanya.
Sementara itu, Pangalila juga mengatakan, di CA Tangkoko dan TWA Batu Putih dan TWA Batuangus titik api sudah berhasil diisolir dan tiap harus dikontrol untuk menjaga jangan sampai api menjalar.(abinenobm)