Trustworthy News
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
Home Nasional

Ini Profil dan Rekam Jejak Ketua MK Suhartoyo yang Resmi Gantikan Anwar Usman

by Jenly Wenur
Kamis, 9 November 2023, 21:39 pm
in Nasional
A A
  • 3shares
Ketua Mahkamah Konstitusi yang baru, Suhartoyo (kanan) berjabat tangan dengan Wakil Ketua MK Saldi Isra (kiri) saat konferensi pers di Gedung MK, Jakarta, Kamis (9/11/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]

Jakarta, BeritaManado.com – Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) kini resmi dijabat oleh Suhartoyo, berdasarkan keputusan musyawarah dan mufakat para hakim konstitusi, seperti yang telah diatur dalam Peraturan MK Nomor 6 tahun 2023.

Dirinya resmi menggantikan posisi Anwar Usman yang diberhentikan karena terbukti telah melanggar kode etik.

Melansir Suara.com jaringan BeritaManado.com, Rapat Pleno Hakim tersebut digelar secara tertutup di Gedung MK, Jakarta Pusat pada Kamis (9/11/2023), pukul 09.00 WIB.

Sementara berdasarkan konfirmasi dari MK, seluruh hakim konstitusi hadir dalam rapat tersebut, yakni Anwar Usman, Arief Hidayat, Wahiduddin Adams, Manahan M Sitompul, Suhartoyo, Saldi Isra, Enny Nurbaningsih, Daniel Yusmic Pancastaki Foekh, dan M Guntur Hamzah.

Rapat ini dipimpin oleh Wakil Ketua MK, Saldi Isra, dan dihadiri oleh para hakim konstitusi tersebut.

Pasca mendapat sorotan publik usai putusan MK yang dinilai kontroversial, tentunya menarik di simak siapa sosok Suhartoyo, pengganti Anwar Usman.

Berikut informasi lengkap, baik profil dan rekam jejak dari Suhartoyo, Ketua MK yang baru.

Profil dan Rekam Jejak Suhartoyo

Sebagaimana yang dilansir dari mkri.id, Suhartoyo dikenal sebagai sosok yang sederhana.

Hakim pada Pengadilan Tinggi Denpasar, Suhartoyo, terpilih menjadi Hakim Konstitusi usai menggantikan Ahmad Fadlil Sumardi yang selesai masa jabatannya pada 7 Januari 2015 lalu.

Pria yang lahir di Sleman ini kemudian mengucap sumpah di hadapan presiden pada 17 Januari 2015.

Berasal dari keluarga sederhana, tidak pernah terlintas dalam pikiran Suhartoyo untuk menjadi seorang penegak hukum.

Pasalnya, saat di Sekolah Menengah Umum dirinya justru tertarik pada ilmu sosial dan politik.

Bahkan, dia berharap bisa bekerja di Kementerian Luar Negeri.

Namun, kegagalan menjadi mahasiswa ilmu sosial politik ini justru membawa berkah tersendiri bagi Suhartoyo.

Dia akhirnya memilih untuk mendaftarkan diri menjadi Mahasiswa Ilmu Hukum.

“Saya tidak menyesali tidak diterima menjadi Mahasiswa Ilmu Sosial karena sebenarnya ilmu sosial politik sama dengan ilmu hukum. Orientasinya tidak jauh berbeda,” tutur suami dari Sutyowati tersebut.

Seiring dengan berjalannya waktu, Suhartoyo muda pun semakin tertarik untuk mendalami ilmu hukum, tapi menjadi seorang jaksa bukan menjadi seorang hakim.

Namun dikala rekan belajar kelompok di kampus mengajaknya untuk ikut mendaftar dalam ujian menjadi hakim, dirinya pun turut serta.

Takdir pun memilihkan jalan untuknya hingga menjadi hakim terpilih di antara rekan-rekannya.

Suhartoyo pertama kali bertugas sebagai calon hakim di Pengadilan Negeri Bandar Lampung pada tahun 1986.

Dia kemudian dipercaya menjadi hakim di Pengadilan Negeri di beberapa kota sampai tahun 2011.

Tercatat, dirinya pernah menjadi Hakim PN Curup (1989), Hakim PN Metro (1995), Hakim PN Tangerang (2001), Hakim PN Bekasi (2006), sebelum akhirnya menduduki jabatan sebagai Hakim di Pengadilan Tinggi Denpasar.

Tak hanya itu, Suhartoyo juga pernah terpilih menjadi Wakil Ketua PN Kotabumi (1999), Ketua PN Praya (2004), Wakil Ketua PN Pontianak (2009), Ketua PN Pontianak (2010), Wakil Ketua PN Jakarta Timur (2011), dan Ketua PN Jakarta Selatan (2011).

(jenlywenur)






  • Facebook
  • Twitter
  • WhatsApp
  • 3shares
Tags: Anwar UsmanHakimmahkamah konstitusiProfilSuhartoyo

Berita Terkini

Bupati Joune Ganda Tugaskan Ruben Lengkong Jabat Kadispora Minut

Bupati Joune Ganda Tugaskan Ruben Lengkong Jabat Kadispora Minut

9 Mei 2025
Presiden Prabowo Bakal Terbitkan Perpres Tambahan Anggaran MBG Senilai Rp 50 Triliun

Presiden Prabowo Bakal Terbitkan Perpres Tambahan Anggaran MBG Senilai Rp 50 Triliun

9 Mei 2025
Kemenkes Budi Gunadi Ungkap Alasan Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC di Indonesia

Kemenkes Budi Gunadi Ungkap Alasan Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC di Indonesia

9 Mei 2025
Bupati Joune Ganda Tinjau Pelaksanaan Job Fit, Hadirkan Tim Pansel Berkompeten

Bupati Joune Ganda Tinjau Pelaksanaan Job Fit, Hadirkan Tim Pansel Berkompeten

9 Mei 2025

Catatan Pastor Johanis Mangkey Tentang Paus Leo XIV

9 Mei 2025
Ketua Voucke Lontaan Lantik Pengurus PWI Minahasa Selatan Periode 2025-2028

Ketua Voucke Lontaan Lantik Pengurus PWI Minahasa Selatan Periode 2025-2028

9 Mei 2025
Sah! Royke Anter Jabat Wakil Ketua DPRD Sulut Gantikan Billy Lombok

Sah! Royke Anter Jabat Wakil Ketua DPRD Sulut Gantikan Billy Lombok

9 Mei 2025
Pdt Yandi Manobe Pimpin Paskah Oikumene Pemkab Minut, Joune Ganda Sampaikan Harapan Ini

Pdt Yandi Manobe Pimpin Paskah Oikumene Pemkab Minut, Joune Ganda Sampaikan Harapan Ini

9 Mei 2025
Polsek Malalayang Bersama Yayasan Bunga Bakung Kompak Selamatkan Generasi Muda dari Bahaya Ehabon dan Komix

Polsek Malalayang Bersama Yayasan Bunga Bakung Kompak Selamatkan Generasi Muda dari Bahaya Ehabon dan Komix

9 Mei 2025
  • Beranda
  • Indeks Berita
  • Redaksi
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Trustworthy News
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.