
Tondano, BeritaManado.com — Bupati Minahasa Ir Royke Octavian Roring MSi dan Wakil Bupati Robby Donokambey serta Sekretaris Daerah Jeffry Korengkeng bakal melakukan pemantauan langsung pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2019.
Informasi yang diperoleh dari Bagian Humas dan Protokol Setdakab Minahasa, Bupati Royke Roring akan memantau jalannya pemungutan suara di Daerah Pemilihan Minahasa 1 (Tondano Raya) dan Dapil Minahasa 3 (Langowan Raya, Tompaso Raya, Kawangkoan Raya dan Sonder).
Wakil Bupati Robby Dondokambey dijadwalkan melakukan pemantauan di Dapil Minahasa 4 (Tombariri, Tombariri Timur, Tombulu, Pineleng dan Mandolang) dan Sekretaris Daerah Jeffry Korengkeng di Dapil Minahasa 2 (Remboken, Kakas, Kakas Barat, Kombi Lembean Timur dan Eris).
Kepala Bagian Humas dan Protokol Setdakab Minahasa Drs Moudy Pangerapan MAP kepada wartawan mengatakan bahwa untuk menunjang publikasi agenda pemantauan pemungutan suara, telah dibagi 3 tim yang terdiri dari Bagian Hunas dan Protokol sendiri serta dibantu oleh para wartawan yang bertugas di Biro Minahasa.
“Kami mengharapkan tim yang sudah dibagi dapat menjalankan tugasnya dengan penting untuk mendampingi Bupati, Wakil Bupat dan Sekretaris Daerah dalam melihat dari dekat jalannya proses pemungutan suara,” ungkap Pangerapan, Selasa (16/4/2019).
Adapaun pembagian tim yang dimaksud adalah sebagai berikut, Tim I akan mendampingi Bupati Minahasa di Dapil Minahasa 1 dan 3, Tim 2 mendampingi Wakil Bupati di Dapil Minahasa 4 dan Tim 3 bersama Sekretaris Daerah di Dapil Minahasa 2. (Frangki Wullur)