Wondama Papua Barat, BeritaManado.com – Suasana penuh keakraban antar jemaat terjalin erat saat berlangsungnya ibadah persatuan wilayah umat GPdI yang ada di kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat.
Dikarenakan kesibukan dan kendala dalam pelayanan sehingga sekitar 8 tahun lamanya jemaat jarang berkumpul dalam ibadah bersama.
“Mari kita satukan hati dan iman kita untuk kemajuan pelayanan dan nama Tuhan di muliakan, kita kerjasama dan pandang kedepan bagi jiwa jiwa di wondama,” ujar ketua Wilayah ibu Pdt. Marice Kafiar Fakdawer.
Ibadah yang dilaksanakan di jemaat GPdI Yordan mendapat sambutan hangat dari semua jemaat yang hadir dan sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Acara yang dirangkai dengan perjamuan kudus dihadiri oleh para gembala dan jemaat Minggu (2/9/2018).
Diketahui, wilayah Teluk Wondama ada 5 gereja GPdI yang dipimpin para gembala sidang yakni Pdt. Sostenes Imburi, Pdt. Jerry Matulende, Pdt. Anton Santoso, Pdt. Ayomi dan Pdt. Marice Kafiar Fakdawer selaku ketua wilayah.
“Sukacita kami rasakan dalam ibadah ini harapan kedepan kegiatan ini akan terus berlanjut suasana ibadah luar biasa dan lawatan Tuhan,” tambah ibu Ika Oktaviana Kafiar, Nella Walelang, Lenny, Anita Tiku, Olivia Watania, Yohana, Agustina dan lainnya.
Dalam khotbahnya, Ev.Pdt Hence Karamoy S.Th, menekankan perlunya jemaat hidup dalam kesatuan dan saling mengampuni.
“Percuma melayani jika hati tidak tulus dan benci sesama, dimana ada persatuan disanalah berkat Tuhan dicurahkan,” tutur penginjil anak didik Rev. John Hartman ini.
Selesai khotbah, jemaat saling berangkulan dan berjabat tangan sepakat bergandengan tangan untuk pelayanan pekerjaan Tuhan yang semakin maju.
Ketua Majelis Daerah GPdI Papua Barat, Pdt. Lukas Marani S.Th melalui Sekretaris MD Pdt. Jopie Kalangi, saat di konfirmasi menyambut baik pelaksanaan ibadah persatuan di kabupaten Teluk Wondama.
“Puji Tuhan, kami menyambut baik setiap kegiatan dan perkembangan positif dan bersyukur pelayanan pekerjaan Tuhan khususnya GPdI di teluk Wondama bisa berjalan dengan baik dan dalam waktu dekat kami akan mengunjungi untuk pemantapan organisasi yang lebih baik lagi kedepan,” jelas Pdt.Jopie Kalangi yang juga gembala GPdI Hosana Sorong.
Ditambahkannya, dalam waktu dekat MD Papua Barat akan melaksanakan HUT ke 70 GPdI di tanah Papua 28-30 September 2018.
“Mari kita dukung kegiatan kegiatan gereja, wilayah, MD dan MP GPdI,” tambah ketua Wilayah Pdt. Marice Kafiar Fakdawer yang juga gembala GPdI Ministri Wasior.
Berbagai kegiatan akan dilaksanakan oleh majelis wilayah bersama jemaat dan FKUB serta pemerintah di kabupaten Teluk Wondama.
“Gereja dan jemaat harus bersatu untuk jiwa jiwa dan menjadi berkat dimana saja gereja dan jemaat berada serta menopang program gereja dan pemerintah setempat,” tambah Pdt. Stefanus Kafiar, salah satu gembala senior di Papua mantan ketua MD Papua Barat.
Bekerjalah selagi hari siang kita wajib mengerjakan pekerjaan Allah ladang telah siap dituai bekerja terus sampai Tuhan datang.
(***/HenceKaramoy/JerryPalohoon)