Tondano, BeritaManado.com — Kabupaten Minahasa telah bersiap untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan perayaan Paskah Pemuda Internasional tahun 2018 yang akan berlangsung pada 8 April 2018 mendatang.
Demikian disampaikan Penjabat Bupati Minahasa Drs Royke Mewoh DEA melalui Kabah Humas dan Protokol Setdakab Minahasa Drs Moudy Pangerapan MAP, Rabu (28/3/2018) kemarin.
Menurutnya, berbagai persiapan terus dilakukan, diantaranya mewajibkan seluruh ASN dan tenaga administrasi atau kontrak di setiap SKPD dan Kecamatan untuk melakukan kerja bakti di kompleks Stadion Maesa Tondano, Kamis (29/3/2018) hari ini.
“Kerja bakti ini sebagai wujud kebersamaan para ASN dan tenaga kontrak di Minahasa untuk sama-sama menyukseskan kegiatan Paskah Pemuda Internasional 2018 yang dipercayakan berlangsung di Kabupaten Mihahasa. Sesuai surat edaran yang ditandatangani Sekretaris Daerah Jeffry Korengkeng SH. M.Si, pelaksanaan kerja bakti akan berlangsung pagi ini pukul 07.00 Wita sampai selesai,” jelas Pangerapan.
Ditambahkan, bahwa mereka yang akan terlibat dalam kerja bakti ini wajib hadir, sementara untuk desa dan kelurahan hanya diwajibkan mengutus minimaldua orang dengan membawa perlengkapan kerja sendiri, termasuk mesin pangkas rumput.
Khusus Kecamatan Tondano Raya, selain mengikutsertakan ASN kecamatan dan 2 orang utusan dari desa dan kelurahan, juga diminta untuk mengkondisikan pelaksanaan kerja bakti di wilayah kerja masing-masing.
“Bupati akan hadir untuk memantau langsung pelaksanaan kerja bakti hari ini. Maka dari itu, Penjabat Bupati Minahasa mengajak masyarakat untuk turut mensukseskan acara ini dengan tetap menjaga kemtibmas di masing-masing wilayah. Hindari informasi menyesatkan atau memprovokasi. Karena siapa lagi yang membangun Minahasa selain masyarakat itu sendiri,” ungkap Mewoh sembari meminta dukungan doa dari seluruh warga Minahasa agar kegiatan nanti berjalan lancar dan sukses.
(***/Frangki Wullur)