Manado – Koalisi Merah Putih (KMP) di DPRD Sulut mengajukan usulan menarik pada penetapan pimpinan Alat Kelengkapan Dewan (AKD). Koodinator KMP Amir Liputo kepada wartawan, Selasa (7/10/2014), menjelaskan, dalam rangka kebersamaan 6 fraksi mendapatkan jatah masing-masing satu ketua AKD.
“Usulan KMP jelas, semua fraksi mendapatkan pimpinan (ketua) alat kelengkapan. Posisi wakil dan sekretaris kita berikan hak kesulungan kepada PDI-Perjuangan sebagai peraih kursi terbanyak, selanjutnya Golkar, Demokrat dan Gerindra, terakhir dua fraksi gabungan”, tutur Liputo.
Adapun pembagian ketua AKD tambah politisi PKS ini, fraksi utuh yang terdiri F-PDIP, F-PG, F-PD dan F-Gerindra mendapatkan kursi ketua komisi, sementara fraksi gabungan terdiri dari Fraksi Amanat Keadilan (F-AK) dan Fraksi Restorasi Nurani untuk Keadilan (F-RNK) mendapatkan posisi ketua Badan (BK dan Baleg).
“Selanjutnya akan disepakati pada pertemuan pimpinan fraksi besok (Rabu). Itu tawaran KMP karena sudah mengakomodir seluruh fraksi demi kebersamaan, tapi kita lihat saja nanti kalau diterima”, tukas Liputo. (jerrypalohoon)