Manado – Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Walikota Manado tahun 2013 menemukan banyaknya kejanggalan terkait realisasi program Dinas Tata Kota (Distakot) Manado, sehingga dinilai tidak profesional.
Pernyataan ini disampaikan sekretaris Pansus, Edwin Ramba. Dikatakannya, saat pembahasan Pansus LKPJ khususnya program-program yang direalisikan Distakot, ternyata banyak didapati berbagai kejanggalan.
“Belum dapat dijelaskan sekarang apa yang menjadi temuan kami di Distakot. Pastinya sangat banyak yang janggal,” beber Ramba.
Legislator partai Demokrat ini pun menegaskan, seluruh temuan yang didapati Pansus pastinya akan dilampirkan dalam hasil pembahasan yang diwijudkan sebagai rekomendasi.
“Seluruh temuan ini pastinya akan dimasukkan dalam rekomedasi hasil pembahasan. Dan saya nilai Distakot tidak profesional saat ini. Kami perlu mengkritisi kinerja Distakot, karena kinerja yang buruk dari SKPD akan mempengaruhi nama baik Walikota,” tegasnya. (leriandokambey)