
Denpasar – Pantai Kuta sering menjadi pilihan wisatawan lokal maupun mancanegara untuk merayakan hari kasih sayang atau yang lebih dikenal dengan Valentine Day. Seperti yang terlihat sehari sebelumnya pada Kamis (13/2/2014) kemarin, dimana para pengunjung memadati salah satu lokasi wisata favorit wisatawan lokal maupun mancanegara.
Menurut Efraim Laluas, menghabiskan waktu luang setelah pulang kerja selalu dilakukannya dengan teman-teman satu almamater Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pariwisata (STIEPAR) Manado di Pantai Kuta dan tempat-tempat wisata favorit lainnya. Intinya adalah melalui momen spesial tersebut, mereka ingin memupuk kebersamaan seperti di tanah kelahiran.
“Karena kami anak perantauan di Pulau Dewata ini, maka perayaan Hari Kasih Sayang akan dilakukan bersama teman-teman dari Manado. Jumlah kami disini cukup banyak. Jadi sebagaimana kebersamaan kami seperti waktu masih berkuliah di kampus dulu, hal itu jugalah yang dilakukan di Bali,” ungkapnya.
Oleh karena keberadaan mereka di tengah-tengah ratusan bahkan ribuan wisatawan mancanegara, maka otomatis ada interaksi sosial. Jadi menurutnya, Hari Kasih Sayang di Bali suda menjadi perayaan universal. Hal itu disebabkan di daerah ini merupakan pertemuan wisatawan dunia dari berbagai negara seperti Australia, Jepang, China, Rusia dan beberapa negara Eropa lainnya. (Frangki Wullur)