Amurang – Dalam rangka mempererat tali persaudaraan antara dua kabupaten kakak beradik, Minsel dan Mitra, Kristovorus Decky Palinggi SE (KDP) menggagas pertandingan persahabatan. Dimana KDP memimpin Pers Biro Minsel berjibaku dengan Ketua DPRD Mitra Tonny Hendrik Lasut (THL) dan Jurnalis Independen Mitra (JIM), Jumat 15 Februari 2013.
KDP dan Pers Biro Minsel sendiri yang akan bertandang ke Mitra akan disuport langsung oleh Bupati Minsel Christiany ‘Tetty’ Paruntu SE dan sejumlah pejabat Minsel.
Kristovorus Decky Palinggi SE mengatakan, bahwa dalam menjalin persahabatan antara Pemkab Minsel dan Mitra serta para Pers yang melakukan peliputan di Minsel dan Mitra akan dilaksanakan di Kabupaten Mitra.
“Ini hanyalah bentuk pertandingan persahabatan, guna memperkokoh rasa persaudaraan antara Minsel dan Mitra,” ujar KDP sapaan akrab Palinggi.
Tim KDP dan Pers Biro Minsel, yakni Kristovorus Decky Palinggi SE (KDP), Asisten I Drs Danny Rindengan, anggota Dekab Minsel Karel Lakoy, Kepala kantor Perijinan Pelayanan Satu Atap, Sam Slaat ST, Kepala Kantor Kebersihan dan Pertamanan, Ir Novy Pusung. Dan didukung para wartawan: Hayer Damolawan (Radar Manado), Ryan Sandag (Metro), Viktor Ratumbanua (Komentar), Citra Soputan (Manado Post), Alphen Gurinda (Tribun Manado), Servi Maradia (Swara Kita), Yefta Tololiu (Posko), Alon Rumagit (Reportase), David Masengi (Manado Today), Andries Pattyranie (BeritaManado.com), Rocky Sariowan (Cahaya Pagi), Dolvi Mangindaan (Koran Manado), Sanly Lendongan (Jurnal Sulut), dan sejumlah pers Biro Minsel lainnya.(and)