Manado – Anggota Komisi V DPR-RI Yasti Suprejo menyatakan, dana bantuan bencana di Manado sudah ada di dua kementerian PU dan Kemenpera menindak lanjuti usulan Pemprov Sulut sebelumnya dan telah disetujui.
“Tinggal pelaksanaannya, apabila dana yang ada ini masih kurang nanti akan ditambah lewat APBN Perubahan, jika pun masih kurang maka kami akan memasukan dalam APBN 2015,” ujar srikandi asal Sulut.
“Karena itu kembali kami datang ke Sulut untuk membantu rekonstruksi dan rekonsilisasi infrastruktur yang rusak untuk di normalisasi dan direhabilitasi kembali,” katanya.
Menurut dia kunjungan Komisi V yang membidangi perhubungan, telekomunikasi, pekerjaan umum, perumahan rakyat, pembangunan pedesaan dan kawasan tertinggal kali ini adalah untuk peninjauan Bandara Sam Ratulangi, peninjauan jalan nasional dan sungai yang bermuara di teluk Manado, peninjauan lokasi pelabuhan dan jembatan Soekarno, lokasi perumahan di Kota Manado yang dilanjutkan dengan peninjauan jalan alternativ Manado-Tomohon serta peninjauan lapangan pengendalian banjir di Kota Manado.