
Bitung – Sambungan internet tanpa kabel atau Wi-fi di Sekretariat DPRD Kota Bitung tak kunjung bisa digunakan. Padahal fasilitas yang menelan anggaran puluhan juta itu hanya bisa difungsikan beberapa bulan kemudian mati dan tak dapa diakses hingga kini.
Padahal akses Wi-fi ini sangat dibutuhkan staf, terutama bagian Humas untuk menyebar informasi DPRD namun sayang hingga kini tak bisa digunakan. Dan perangkat Wi-fi di loby gedung paripurna hanya sebagai pajangan belaka karena dari tahun 2014 lalu taj bisa digunakan.
“Kami sudah laporkan ke teknisi tapi hingga kini tak juga datang diperbaiki,” kata Kasubag Humas DPRD Kota Bitung, Santy Mamesah, Rabu (14/1/2015).
Mamersah mengatakan, pihaknya sangat membutuhkan sarana tersebut untuk mengirim dan mencari informasi. Namun entah mengapa perangkat Wi-fi yang terpasang di loby gedung paripurna rusak.(abinenobm)